Selasa, 22 Juli 2014

DRAG BIKE 2014 CIMAHI: NGABUBURITNYA SEDOT 357 STARTER, BRACKET 8 DETIK DIMINATI


Angka 357 starter di bulan puasa lumayan tuh. Itu data yang terhimpun di Ngabuburit Bareng Sumber Production Drag Bike 201 M. Event ini berlangsung Brigif 15 Kujang II Cimahi-Jabar pada 21 Juli. Balapanya sejak dari pagi sampai sore, karena tujuannya ngbuburit untuk buka puasa.
Seperti biasa, peserta datang dari Jabar dan Jakarta, beberapa dari Jateng. Telah kelihatan tim u VND Vincent’s JFK Aneka Motor dengan joki andalan-nya Imam Ceper. Termasuk dragster Cendy Gerry tim Wahana baru Feat RST serta Ricky Onyes dan R Cholid Teor pasukan Bintang Cargo Tung’s Racing BMS Bronx.
Vincent owner tim VND Vincent’s mengaku timnya datang untuk mengisi libur panjang balap. Tentu juga coba-coba motor. Apakah gonta-ganti barang baru oke apa tidak?” ucap Vincent yang mengaku ikut betot gas di Bracket Time 9 Detik.
Ada empat kelas yang sedot peserta, yakni Matic 200cc 4T TU dan Sport 2T 155cc Frame STD Open yang masing-masing 37 starter.  Dua kelas ini memang favorit di Jabar dan Jakarta. Tapi tunggu dulu,  bracket time tak kalah rame, untuk detik 39 starterdan 8 detik 51 starter. “Bracket Time 8 Detik diminati lantaran motor standar hingga FFA bisa ikut,” bilang Imam Ceper, joki asal Jakarta yang di penyisihan Bracket 8 Detik menorehkan 08.11 detik atai paling dekat dengan bracket. Imam disaingi Cendy Gerry.
Imam menggunakan Ninja TU ikut Bracket 8 detik. Tentu saja nggak digas habis alias kecepatan motor dibikin pas dekat-dekat 8 detik. Bila di bawah 8 detik pastilah didiskualifikasi. Karena intinya bulkan kencang-kencangan, tapi tepat-tepatan waktu yang telah ditentukan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar